Senin, 24 Oktober 2011

Long Road To Heaven "Petouring Single Fighter" (Cont.)

#Lanjutan

Kamis, 8 September 2011
Sekitar Pukul 11.00 sampai pukul 12.00 saya beristirahat di salah satu pom bensin di kota Semarang.. Dan jam 12.15 saya pun kembali melanjutkan perjalanan langsung gaspol melewati Kota Demak, Kudus, Pati, Juwana, Rembang, dan sampai juga di daerah Lasem.. Sesampainya di daerah Lasem, yang berada tepat di pinggir pantai, lansung saja tanpa ragu saya mengeluarkan kamera digital + tripod "time to narsis"..
Ini beberapa foto-foto yang sempat saya ambil menggunakan tripod..




Setelah selesai "Berfoto ria" kembali saya lanjutkan perjalanan dan sampai kota Surabaya sekitar jam 18.00wib, berbarengan dengan orang-orang pulang kerja sehingga jalan Jend. Ahmad Yani dipenuhin dengan motor dan mobil.. Sambil berjalan pelan-pelan ternyata bertemu dengan Surabaya Scoopy Club dan diajak main ke tempat kongkownya mereka yang kebetulan sejalan dengan tempat tujuan saya.. Setelah selesai dengan segelas kopi dan sepiring nasi dan ayam, saya putuskan untuk melanjutkan perjalan lagi yang kurang lebih setengah jam lagi.. Sesampainya di rumah bude di Puri Surya Jaya maka saya putuskan untuk langsung istirahat karena sudah ada jadwal yang menanti besok hari..
*dari hari Jumat pagi sampai minggu malam adalah acara Pernikahan Mbak Lia dan Bang Agus

Senin, 12 September 2011
Sekitar jam 22.00 wib saya bertolak dari Puri Surya Jaya menuju kota Surabaya untuk bertemu dengan anak Supra Asosiation Surabaya, saya di jemput oleh bang napi.Kami ngobrol2 dan gga terasa waktu sudah menunjukan jam 01.00wib dini hari. Saya putuskan untuk melanjutkan perjalanan menuju Pulau Dewata.. Setelah bertanya soal rute dll'y ke bang napi langsung saya pacu si bahenol dan sampai di pelabuhan Ketapang  sekitar jam 7.00wib, si bahenol langsung di parkir di kapal, dan ternyata cuaca tidak mendukung "KAPAL GOYANG KAPTEN"..  Kapal pun terombang-ambing ombak yang cukup besar, sampai-sampai si bahenol pun rubuh saat di parkir.. Sesampainya di pelabuhan Gilimanuk, sempat foto2 sebentar setelah itu langsung saja saya geber si bahenol Tujuan : Kota Denpasar. Pada saat itu saya tidak tahu kalau ternyata Gilimanuk-Denpasar itu jauh, saya pikir hanya 1-2 jam naik motor sudah sampai, ternyata butuh waktu 4-5 jam,,hahahha.. Sesampainya di kota Denpasar langsung saja saya Check-in di hotel melati untuk 3hari dengan biaya 130rb.. sampai hotel di lanjut tidur sampai pukul 19.00wib, dan saya belum sadar kalau ada perbedaan waktu dengan waktu Jakarta, hahaha bodohnyaaa. Gga lama kemudian datanglah bro Lusman dengan masi menggunakan seragam kantornya, mantaapp bgt dah gga ada capenya..

3Hari di Bali masih serasa sangat kurang, sayang keuangan sudah mulai menipis dan tenggat waktu "libur" sudah mulai habis, jadi pada hari Jumat pagi saya putuskan untuk meluncur pulang, dan gga lupa untuk foto2 bernarsis ria terlebih dahulu.. sesampainya di pelabuhan gilimanuk, si bahenol langsung di parkir rapi biar gga rubuh lagi. setelah sampai di pelabuhan ketapang langsung saja gas pol terus sampai surabaya sekitar jam 19.00wib, sesampainya di kenjeran  langsung mandi dan istirhat dengan targetnya besok paginya bisa gas pol lagi back to Jakarta. Tetapi ternyata rencana tersebut meleset dari perkiraan dan alhasil berngkat dari minggu dini hari berangkat dari Kota Surabaya menuju Kota Semarang. Sampai di Semarang jam 14.00wib dan langsung menuju daerah Ungaran. Istirahat sejenak dan tepat pukul 22.00wib langsung menuju Jakarta, dan sialnya sampai di Indramayu dan matahari sudah mulai terbit danmata pun sudah "Kriyep-Kriyep" jadi saya putuskan untuk berhenti sejenak, melemaskan mata. Setelah tidur sejenak kembali melanjutkan perjalanan sampai di lingkar luar karawang mengisi bensin full tank dan di lanjutkan sampai rumah sekitar jam 13.00wib..


sungguh perjalanan yang melelahkan sekaligus menyenangkan..
Thanks to :
1. God
2. Mom & Dad
3.Family
4.Temen-temen Club dan Komunitas

Foto-foto klik link dibawah ini yaaa :
http://www.facebook.com/media/set/?set=a.2135594682978.111023.1639426210&type=1

#SELESAI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar